Rabu, 21 Desember 2011

PENGERTIAN TASAWUF MITURUT ISTILAHI

PENGERTIAN TASAWUF MITURUT ISTILAHI
Menurut :
·         Imam ghozali dalam kitab Ihya’ ulumuddin, Tasawuf adalah ilmu yang membahas  cara-cara seseorang mendekatkan diri kepada Allah  SWT.
·         Al-Syibli, Tasawuf ialah mengabdikan diri kepada Allah SWT tanpa keluh kesah.
·         Samnun Tasawuf adalah engkau merasai  engkau tidak memiliki suatupun didunia ini, dan engkau tidak dimiliki oleh siapapun di kalangan mahluk di dunia ini.
·         Al-Juarairi,Tasawuf adalah berahlak  dengan ahlak yang tinggi dan meninggalkan perilaku keji.
·         Ahmad Amnun, Tasawuf adalah ketekunan dalam ibadah, hubungan langsung dengan Allah, menjauhkan diri dari kemewahan duniawi, berlaku zuhud terhadap yang diburu orang banyak dan menghindarkan diri dari mahluk di dalam kholwat untuk beribadah.
·         Ibnu Kaldum dalam buku Munajat Sufi, Tasawuf adalah sebagian ilmu dari ajaran islam yang bertujuan agar seseorang tekun beribadah dan memutuskan hubungan selain Allah hanya menghadap Allah semata, menolak hiasan-hiasan duniawi, serta membenci sesuatu yang memperdaya manusia dan menyendiri menuju jalan Allah dalam Kholwat untuk beribadah.
Kesimpulan pengertian diatas, bahwa Tasawuf ialah sebagian Ilmu ajaran islam yang membahas cara-cara seseorang mendekatkan diri kepada Allah.seperti berakhlak yang tinggi ( mulia ).,tekun dalam beribadah tanpa keluh kesah.,memutuskan hubungan selain Allah karena kita merasai tidak memiliki suatu apapun didunia ini dan kita tidak dimiliki oleh siapapun di kalangan makhluk.,menolak hiasan-hiasan duniawi seperti kelezatan dari harta benda yang biasa memperdaya manusia, dan menyendiri menuju jalan Allah dalam Kholwat ( mengasingkan diri dari keramaian dunia ) untuk beribadah.

4 komentar: